Cara Konfigurasi Port Forwarding pada Mikrotik
Hallo sobat Beril.id , Kali ini saya mau membagikan pengalaman saya yaitu bagaimana cara konfigurasi Port Forwarding pada mikrotik. Hal ini bertujuan agar Web Server ataupun CCTV kita di kantor dapat diakses dari Internet dengan metode DNAT atau kita hanya membuka port-port tertentu untuk akses ke server.
Dengan metode port forwarding di mikrotik, server kita lebih aman dari ancaman serangan dari luar.
Dibawah ini adalah topologi yang saya gunakan pada tutorial port forwarding di mikrotik kali ini :
Contoh setting port forwarding ini adalah bagaimana cara kita akses ke server kita yang berada di kantor dari jaringan luar.
Nah cara ini digunakan agar dari jaringan luar kantor dapat mengakses web server ataupun CCTV yang berada di dalam kantor.
Web Server akan menterjemahkan atau meluruskan agar IP Server di belakang Router dapat diakses dari internet.
Setting Port Forwarding di Mikrotik
Mari kita mulai tahap demi tahap cara setting port forwarding di mikrotik. Perhatikan gambar dibawah ini.
Silahkan anda masuk ke mikrotik dengan menggunakan winbox, kemudian kita pilih menu IP kemudian menu Firewall seperti gambar diatas ini .
Lalu isikan Chain : dst-nat, kemudian pada Dst-Address isikan IP Publik statis yang anda miliki. Disini saya menggunakan IP Publik static yang didapat dari ISP ( Internet Service Provider ) yang saya gunakan.
Jika anda mendapatkan Dynamic IP dari ISP seperti Indihome, maka port forwarding anda akan gagal. Karena ip anda akan berubah – ubah atau anda akan berulang kali merubah konfigurasi port forwarding anda.
Perhatikan gambar dibawah ini apabila anda menggunakan IP Publik Statis.
langkah selanjutnya untuk melakukan port forwarding di mikrotik, pada bagian In Interface silahkan isi dengan ether1.
Pada tab Action pilih dst-nat , To Addresses adalah IP lokal yang dituju. Perhatikan gambar dibawah ini.
Dan isikan port yang akan dituju, disini saya contohkan misal web server memakai port 80. Jika anda menggunakan port forwarding untuk cctv, maka sesuaikan dengan IP Camera CCTV anda dan Port yang CCTV anda gunakan.
Bisa juga untuk port lainnya seperti port ssh 22 , FTP 21 , web server 8080 , 8088 , 7071 atau https menggunakan port 443 .
Note: Untuk Remote Desktop gunakan port lain dari mikrotik , jangan sekali-kali pakai port 3389 dari internet.
Gunakan port lain misalnya 8460 dari internet kemudian di forward ke IP Lokal dengan port 3389 .
Sampai disini konfigurasi port forwarding di mikrotik sudah selesai. Langkah selanjutnya hanya tinggal percobaan apakah konfigurasi anda telah benar. Silahkan anda coba akses ke web server dengan menggunakan jaringan lain.
Jika berhasil maka konfigurasi port forwarding pada mikrotik anda telah selesai.
Demikiran Tutorial Cara Konfigurasi Port Forwarding pada Mikrotik yang dapat saya sampaikan. Semoga dengan tutorial mikrotik ini anda mendapatkan pengetahuan baru dan dapat menerapkannya secara langsung.
Terimakasih,
Widi Jatmiko